Penting bagi Anda untuk tahu bagaimana cara mengatasi batuk gatal di tenggorokan. Karena seperti yang kita tahu, batuk gatal di tenggorokan memang bisa menjadi masalah yang mengganggu, terutama jika terjadi di malam hari.
Tidak hanya mengganggu kenyamanan, tapi juga mengurangi waktu istirahat. Akan tetapi, perlu Anda pahami dulu bahwa munculnya rasa gatal ketika sedang batuk merupakan hal yang wajar dan umum terjadi.

Kombinasi batuk dan gatal adalah mekanisme alami yang akan tubuh keluarkan ketika ada infeksi atau terdapat zat yang memicu alergi. Selain itu, bisa juga menjadi cara untuk mengeluarkan lendir yang ada di tenggorokan.
Penyebab Tenggorokan Gatal dan Batuk
Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan batuk gatal di tenggorokan, seperti:
1. Perubahan Cuaca
Ketika terjadi perubahan cuaca secara drastis, maka saluran pernapasan manusia bisa menjadi lebih sensitif. Seperti contohnya udara yang dingin dan kering bisa membuat tenggorokan teriritasi dan terasa gatal.
Selain itu, cuaca yang berubah-ubah bisa membuat sistem imun menjadi turun dan Anda bisa lebih rentan terhadap infeksi saluran pernapasan. Respon alami tubuh adalah akan menghasilkan lendir yang membuat batuk berdahak.
2. Alergi
Alergi debu, alergi polusi udara, asap rokok, atau alergen lainnya pun bisa menyebabkan batuk dan gatal di tenggorokan. Tubuh mengeluarkan batuk dan gatal sebagai respon untuk membersihkan lendir yang muncul di tenggorokan.
3. Lendir yang Menumpuk di Tenggorokan
Ketika sedang pilek dan batuk, biasanya lendir akan muncul dan menetes dari belakang tenggorokan. Ketika sudah menumpuk, lendir ini akan membuat rasa gatal pada tenggorokan.
Tubuh pun akan batuk sebagai upaya untuk mengeluarkan lendir tersebut. Bahkan tidak jarang tenggorokan masih akan terasa gatal meskipun batuk sudah sembuh karena masih ada lendir yang tersisa.
4. Infeksi
Infeksi sinus dan infeksi jamur adalah dua jenis infeksi yang bisa menyebabkan tenggorokan gatal ketika batuk. Untuk infeksi jamur umumnya akan menginfeksi area tenggorokan.
Sementara itu, sinus memiliki gejala yang mirip dengan pilek seperti bersin-bersin, hidung tersumbat, dan munculnya lendir di tenggorokan.
5. Asam Lambung
Seseorang yang memiliki asam lambung umumnya bisa merasa gatal di tenggorokan saat batuk. Pasalnya, ini merupakan akibat dari asam lambung yang naik sampai ke kerongkongan sehingga menyebabkan rasa gatal.
6. Faringitis
Penyebab batuk gatal di tenggorokan yang terakhir adalah faringitis. Faringitis merupakan kondisi infeksi atau peradangan yang terjadi di faring. Ketika hal ini terjadi, maka akan muncul rasa gatal yang tidak nyaman di tenggorokan.
Selain itu, faringitis bisa memicu munculnya lendir yang cukup banyak di area tenggorokan dan memicu batuk berdahak.
8 Cara Mengatasi Batuk Gatal di Tenggorokan
Batuk gatal tenggorokan di malam hari memang bisa sangat mengganggu karena membuat susah tidur dan memunculkan rasa tidak nyaman. Sebagai solusi, berikut adalah berbagai cara untuk mengatasi batuk gatal di tenggorokan:
1. Konsumsi Madu
Cara mengatasi batuk gatal di tenggorokan yang pertama adalah dengan madu. Madu adalah salah satu superfood yang memiliki banyak sekali manfaat baik untuk kesehatan.
Salah satunya adalah untuk membantu meredakan batuk dan gatal tenggorokan. Khasiat ini berasal dari sifat madu yang melapisi tenggorokan sehingga bisa mengurangi rasa gatal dan meredakan batuk.
Untuk mengkonsumsinya pun sangat mudah dan praktis. Cukup campurkan 1 sdm madu dengan air atau teh hangat. Jika Anda ingin langsung mengonsumsi 1 sdm madu tanpa mencampurkannya dengan air pun bisa.
2. Berkumur dengan Campuran Air dan Garam
Cara kedua yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi batuk gatal di tenggorokan adalah dengan berkumur dengan campuran air dan garam. Garam memiliki manfaat untuk mengencerkan tumpukan lendir di tenggorokan.
Ketika lendir hilang, maka rasa gatal dan batuk pun akan mereda. Untuk melakukannya, cukup campurkan ½ sendok teh garam dengan 200 ml air putih atau 1 gelas. Aduk sampai larut dan gunakan untuk berkumur.
3. Semprotkan atau Konsumsi Pil Kortikosteroid
Cara mengatasi batuk gatal di tenggorokan lainnya adalah dengan menggunakan semprotan kortikosteroid. Hidung dan tenggorokan pada dasarnya memiliki koneksi sehingga ketika Anda semprotkan ke hidung, tenggorokan pun akan terasa lega.
Selain itu, kortikosteroid juga memiliki format pil yang bisa langsung Anda minum. Dengan mengkonsumsi pil ini, tenggorokan gatal dan batuk yang parah bisa lebih tenang dan akhirnya sembuh.
4. Kunyit
Jika Anda mencari obat tradisional gatal tenggorokan disertai batuk, maka kunyit bisa menjadi pilihan yang tepat. Kunyit adalah salah satu tanaman herbal yang memiliki sifat antibakteri dan anti radang.
Sifat inilah yang bisa membantu mengatasi infeksi yang terjadi di saluran pernapasan. Untuk mendapatkan khasiatnya, Anda bisa menghaluskan kunyit sampai menjadi bubuk dan minum bersama susu hangat.
Selain itu, bisa juga dengan teh dan sedikit garam agar efeknya untuk meredakan gatal di tenggorokan lebih efektif. Akan tetapi, pastikan setelah mengkonsumsi kunyit jangan langsung minum air putih dahulu.
Karena air putih justru bisa menghalangi kinerja kunyit sehingga menjadi tidak optimal.
5. Jahe
Selain kunyit, bahan alami lainnya yang bermanfaat sekali untuk meredakan gatal dan batuk di tenggorokan adalah jahe. Jahe memiliki manfaat untuk mengencerkan dan memecah kumpulan lendir yang ada di tenggorokan sehingga akan terasa lega.
Untuk menghilangkan batuk gatal di tenggorokan secara alami dengan jahe, Anda bisa mengkonsumsi teh jahe yang bisa Anda temukan dengan mudah di pasaran.
Atau bisa dengan membuatnya sendiri dengan cara memarkan 1 cm jahe dan rebus bersama 1 gelas air selama 15 menit. Setelah itu, minum dalam kondisi hangat agar manfaatnya lebih efektif.
6. Penuhi Cairan Tubuh
Selain mengonsumsi obat dan bahan alami, salah satu kunci penting agar batuk dan gatal tenggorokan reda adalah selalu memenuhi cairan tubuh. Ketika tenggorokan kering, maka batuk akan lebih parah dan tenggorokan semakin gatal.
Oleh karena itu, selalu jaga agar kondisi tenggorokan selalu lembab agar menghidrasi tubuh ketika sedang sakit. Air putih adalah asupan cairan terbaik, selain itu bisa dengan jus buah tanpa gula, teh herbal, atau sup kaldu.
7. Antihistamin
Obat batuk gatal di tenggorokan lainnya adalah antihistamin. Histamin adalah zat yang bisa memicu rasa gatal dan batuk ketika sedang alergi. Oleh karena itu, jika memang pemicu batuk adalah alergi, antihistamin adalah solusi terbaiknya.
8. Istirahat yang Cukup
Terakhir, pastikan Anda beristirahat dengan cukup agar daya tahan tubuh bisa lebih terjaga dan bisa menangkal virus atau bakteri. Karena seperti yang kita tahu, infeksi bakteri atau virus bisa menjadi penyebab batuk dan gatal tenggorokan.
Itulah berbagai cara mengatasi batuk gatal di tenggorokan yang bisa Anda lakukan. Pada dasarnya, ada banyak sekali hal yang bisa menyebabkan batuk dan gatal di tenggorokan.
Anda pun bisa mengatasinya dengan banyak cara baik itu konsumsi obat maupun bahan alami. Jika sekiranya batuk masih parah dan tidak berkurang selama beberapa hari, maka segera periksakan diri ke dokter untuk penanganan lanjutan.

Gali Ega merupakan praktisi di bidang rehabilitasi narkoba. Berpengalaman lebih dari 4 tahun sebagai staff rehabilitasi narkoba. Aktif menulis mengenai mental health, NAPZA, antisipasi dan perawatan korban pecandu narkoba.



